![]() |
Medan, Media Online GNI - Ketua Kloter 12 Ahmad Rizky Sadli Ritonga, yang memimpin 360 calon jemaah haji asal Kabupaten Batubara, Kota Medan, dan Asahan, dalam sambutannyamenyampaikan apresiasi tinggi atas pelayanan optimal Asrama Haji melalui sistem One Stop Service. Mulai dari proses sambutan, pemeriksaan kesehatan, hingga distribusi perlengkapan jemaah, seluruhnya dinilai berjalan sangat baik dan memuaskan ungkapnya kepada awak media saat diwancarai baru tiba didalam Aula Jabal Nur bersama Calon Jemaah Haji Jumat siang 16 Mei 2025.
![]() |
Meski terdapat tujuh jemaah yang dirujuk ke rumah sakit karena faktor usia dan penyakit seperti gula darah tinggi diabetes, Ahmad Rizky berharap mereka segera membaik, juga pulih dan dapat berangkat bersama rombongan.
![]() |
Sebagai ketua kloter 12 Asal Kabupaten Batubara, Kota Medan dan Asahan yang baru pertama kali diamanahkan, ia menegaskan komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaik kepada tamu Allah. Ia juga mengajak seluruh masyarakat, khususnya warga Sumatera Utara, untuk turut mendoakan kelancaran dan keselamatan ibadah haji jemaah Kloter 12, agar menjadi haji yang mabrur nantinya setelah pemulangan.
![]() |
Ditempat yang sama, hal senada juga disampaikan di Aula Jabal Nur, Ustadz Sofyan Siagian dari KUA Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara sebagai Pembimbing Ibadah Haji menambahkan mengajak masyarakat mendoakan jemaah agar dapat menunaikan seluruh rukun, wajib, dan sunah haji dengan sempurna.
![]() |
Ia berharap para jemaah kembali ke tanah air dalam keadaan sehat, selamat, dan menjadi pribadi yang lebih baik serta teladan di tengah masyarakat
Jemaah termuda dengan usia 23 tahun atas nama Muhammad Rinaldi Abdillah Harun nomor manifest 080 dari Kabupaten Batubara Jemaah tertua dengan usia 86 tahun atas nama kemat Kasan yahyo nomor manifest 204 dari Kabupaten Batubara Open seat dengan nomor manifest 360 mutasi Antar Provinsi.
( Puput )
Editor: Sakila